Seleksi ONMIPA 2019 bidang Matematika FMIPA Universitas Mulawarman

Seleksi ONMIPA 2019

Senin, 21 Januari 2019 bertempat di Laboratorium Matematika Komputasi telah diselenggarakannya seleksi Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (ONMIPA) 2019 tingkat Jurusan Matematika. Peserta pada seleksi ini berjumlah 14 mahasiswa yang terdiri dari 6 mahasiswa Prodi Statistika dan 8 mahasiswa Prodi Matematika. Materi pada proses seleksi ini adalah Kombinatorika, Analisis Real, dan Aljabar Linier. Mahasiswa diberikan soal isian pendek dan esai analisis untuk ke tiga materi seleksi dengan durasi waktu pengerjaan 180 menit. Proses seleksi ini bertujuan untuk menyaring 5 mahasiswa terbaik yang akan dikirim mewakili FMIPA di seleksi ONMIPA bidang matematika tingkat Universitas Mulawarman.

Dalam rangka peningkatan kemampuan akademik dan wawasan mahasiswa bidang MIPA, Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kemristekdikti kembali menyelenggarakan Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ON MIPA-PT).

Seleksi ONMIPA dilaksanakan secara berjenjang.

  1. Seleksi Tahap I dilaksanakan oleh perguruan tinggi untuk memilih 7 (tujuh) orang mahasiswa per bidang (Matematika, Fisika, Kimia, Biologi) dan hasilnya dikirim ke LLDIKTI Wilayah masing-masing paling lambat tanggal 4 Maret 2019 untuk mengikuti seleksi Tahap II (Tingkat Wilayah).
  2. Seleksi Tahap II (Tingkat Wilayah) dilaksanakan secara serentak pada tanggal 26-27 Maret 2019 oleh LLDIKTI di 14 (empat belas) wilayah.
  3. Seleksi Tahap III (Tingkat Nasional) akan diikuti oleh maksimal 64 mahasiswa setiap bidangnya yang terdiri atas :
  4. Juara I hasil seleksi Tahap II ON MIPA-PT tingkat wilayah;
  5. Peserta terbaik dari PTS di masing-masing wilayah
  6. Mahasiswa peraih nilai tertinggi seleksi Tahap II (selain butir a) secara keseluruhan untuk memenuhi kuota maksimal.

Pada Tahap III ini akan ditentukan 20 peserta terbaik per-bidang dengan pengelompokan:

  1. Tiga peraih medali emas;
  2. Lima medali perak;
  3. Tujuh medali perunggu; dan
  4. Lima honorable mention.

Demikian proses seleksi ONMIPA di jenjang Jurusan Matematika FMIPA Universitas Mulawarman. Semoga mahasiswa yang berhasil mewakili Jurusan Matematika dapat memberikan kontribusi terbaik untuk membawa nama FMIPA dan Universitas Mulawarman di kancah nasional.

Spread the love